Senin, 10 April 2017

Gagal Jantung (Heart Failure): Diagnosa dan Manifestasi Klinisnya

Gagal Jantung (Heart Failure): Diagnosa dan Manifestasi Klinisnya -  Gagal jantung atau dalam istilah medis disebut dengan Heart Failure adalah satu kondisi tertentu dimana organ jantung gagal memompakan atau mendistribusikan darah dalam jumlah yang cukup guna memenuhi kebutuhan metabolisme atau supply unequal with demand. 

Jantung mampu bekerja dengan optimal jika tekanan pengisian atau ventricular filling dinaikan. Gagal jantung juga dapat dipahami sebagai suatu kondisi akhir (end stage) dari seluruh penyakit jantung, termasuk didalamnya adalah aterosklerosis pada arteri koroner, infark miokardium, kelainan katup jantung, ataupun kelainan kongenital.

Simtoma paraklinis yang dijumpai pada kasus gagal jantung utamanya adalah disfungsi atau tidak berfungsinya sel jantung. Misalnya yaitu mekanisme defisiensi retikulum sarkoplasma beserta protein transpor Ca-ATPase, pembersihan kalsium dari sitoplasma, dan regulator fosfolamban.
Gagal Jantung (Heart Failure): Diagnosa dan Manifestasi Klinisnya
Gagal Jantung (Heart Failure)

Gagal Jantung (Heart Failure)

Gagal jantung merupakan kondisi gawat medis yang jika dibiarkan tidak dirawat akan mengakibatkan kematian dalam rentang waktu beberapa menit. Tindakan atau pertolongan pertama utama untuk penderita gagal jantung yaitu cardiopulmonary resuscitation.

Secara ringkas dapat dikatakan bahwa gagal Jantung atau Heart Failure adalah satu kondisi yang sangat gawat, dimana darah yang dipompa oleh jantung dalam setiap menitnya atau disebut cardiac output/curah jantung tidak bisa mencukupi kebutuhan tubuh akan oksigen dan zat-zat makanan secara normal.

Namun terkadang secara salah gagal jantung diartikan sebagai berhentinya jantung. Padahal sesunggunhnya gagal jantung menunjukkan menurunnya kemampuan jantung dalam mempertahankan kinerjanya.

Gagal Jantung (Heart Failure) Menurut Diagnosanya

Diagnosis gagal jantung secara umum dan lazim diambil dengan mendasarkan kepada gejala-gejala yang timbul. Guna mendukung hasil diagnosis maka dilakukanlah pemeriksaan secara fisik. Diagnosis dan pemeriksaan fisik terhadap gagal jantung umumnya menunjukkan tanda-tanda:
  • Denyut Nadi Yang Lemah Dan Cepat
  • Tekanan Darah Menurun
  • Bunyi Jantung Abnormal
  • Pembesaran Jantung
  • Pembengkakan Vena Leher
  • Cairan Di Dalam Paru-Paru
  • Pembesaran Hati
  • Penambahan Berat Badan Yang Cepat
  • Pembengkakan perut atau tungkai.
Foto rontgen terhadap dada dapat menunjukkan adanya pembesaran jantung, gagal jantung dan terakumulasinya cairan di dalam organ paru-paru.

Untuk memperoleh kejelasan serta gambaran tentang kinerja jantung, lazimnya dilakukan dengan mengadakan pemeriksaan ekokardiografi.  Pemriksaan ekokardiografi memakai gelombang suara guna menggambarkan jantung. Pemeriksaan lainnya adalah elektrokardiografi, yaitu memriksa aktivitas listrik dari jantung.

Pemeriksaan-pemeriksaan yang lain dapat digunakan dalam rangka menentukan adanya penyebab penyakit gagal jantung.

Gagal Jantung (Heart Failure) Secara Manifestasi Klinisnya

Penderita gagal jantung lazimnya timbul disertai dengan adanya keluhan sesak, gampang lelah atau capek, mengeluarkan keringat dalam jumlah banyak meskipun tidak melakukan aktivitas berat atau disebut diaphoresis, terbangun pada malam hari karena mengalami sesak dan disebut dengan paroxysmal nocturnal dyspnea, nyeri dada yang merupakan keluhan awal, bengkak pada daerah kaki, terjadi ketidaknyamanan pada perut atas bagian kanan.

Demikian artikel tentang gagal jantung persembahan penyakit-jantung.net. Harapan saya, artikel ini memberikan kejelasan mengenai definisi dan pengertian gagal jantung atau heart failure. Jika Anda menemukan defini dan pengertian lainnya silahkan tuliskan pada form komentar agar dibaca kawan pembaca yang lain.

Dan terakhir saya mengingatkan kepada Anda untuk menjaga jantung Anda serta tidak lupa membaca ulang artikel Penyakit Jantung Koroner  demi kebaikan Anda setelah Anda membaca artikel gagal jantung atau heart failure ini.

0 komentar

Posting Komentar